Bekasi, Info Pendidikan
Sebagai bentuk pengaplikasian terhadap ilmu pengetahuan yang dimiliki siswanya serta proses pengaplikasian pembelajaran siswa di lingkungan sekolah, SMKN 6 Bekasi bentuk Bank Mini.
Dari penuturan Kepala Sekolah SMKN 6 Bekasi, Dyah Sulistianingsih, dibentuknya Bank Mini dengan menggandeng salah satu bank di Kota Bekasi, tidak lain sebagai bentuk pengaplikasian pengetahuan yang siswa dapatkan di sekolah selama ini.
“Mereka bisa langsung mempraktekan pengetahuannya disini dan sekolah semaksimal mungkin menyediakan sarananya,” ungkap Dyah.
Ia juga menjelaskan, dengan pengawasan langsung oleh tenaga pendidik, para siswa langsung memposisikan diri sebagai petugas bank.
Selain itu, para siswa juga melakukan proses penyimpanan uang para siswa lainnya yang memposisikan diri sebagai nasabah bank seperti pada umumnya.
“Di dalam Bank Mini ini, para siswa sendiri yang menjadi petugas banknya dan melayani penyimpanan uang siswa lainnya yang kemudian disetorkan kepada petugas bank yang sudah bekerjasama dengan pihak sekolah di dalam pengelolaan uangnya,” jelasnya.
Dyah Sulistianingsih berharap dengan keberadaan Bank Mini SMKN 6 Bekasi ini, mampu menjadikan siswanya lebih mandiri serta mampu mengatur keuangannya sendiri.
“Mudah-mudahan keberadaannya bisa bermanfaat dan menjadikan para siswa SMKN 6 Bekasi bisa mengatur keuangannya sendiri,” tutupnya. RED/RIS