Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab Serang Adakan Pelatihan Pengembangan Kurikulum PAUD

0
3083

Serang, Info Pendidikan
Dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan anak usia dini,  sebanyak 240 guru PAUD se-Kabupaten Serang mengikuti Pelatihan Pengembangan Kurikulum Anak Usia Dini, bertempat di Hotel Hawaii Resort, Anyer Cinangka.

Kegiatan pelatihan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang ini dimulai dari 21 Agustus sampai 29 Agustus 2019. Sebanyak 240 orang peserta dibagi 3 kelompok dan setiap kelompok terdiri dari 80 orang.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pendidikan, Dr. Asep Nugraha Jaya, MPd, yang didampingi Sekretaris PAUD, Janjusi, SPd, menyampaikan bahwa rangkaian pelatihan pengembangan kurikulum tersebut untuk meningkatkan kualitas guru PAUD dalam menerapkan sistem pembelajaran kepada anak-anak usia dini.

Suasana Pelatihan Pengembangan Guru PAUD

Kemudian Asep mengungkapkan bahwa di Kabupaten Serang terdapat 1021 sekolah PAUD. Dia berharap dengan adanya pelatihan ini guru-guru PAUD dapat meningkatkan dan mengembangkan kualitas pembelajaran ke anak usia dini. Sehingga sekolah pun akan semakin maju.

Sedangkan Janjusi, yang mewakili Kepala Budang PAUD, Amar Maruf, mengatakan sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan pelatihan tersebut, dan berterimakasih kepada Bupati Kabupaten Serang, Hj. Ratu Tatu Chasanah, yang telah menganggarkan kegiatan ini melalui anggaran pemerintah daerah (APBD) sehingga dengan anggaran tersebut kegiatan inj bisa berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

Janjusi juga menambahkan, acara tersebut sebagai bentuk kepekaan dan kepedulian Dinas Pendidikan kepada guru-guru PAUD agar bekerja profesional dalam memajukan sekolannya.

Ombah, kepala sekolah PAUD, Al-Aminah Kecamatan Pabuaran, menyatakan, “Atas nama pribadi dan rekan-rekan Kepala Sekolah PAUD lainnya, mengucapkan terima kasih kepada pihak penyelenggara acara dalam hal ini Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang beserta jajarannya, karena dengan adanya pelatihan pengembangan kurikulum ini bisa menambah ilmu pengetahuan, pengalaman dan wawasan.

Dimana kedepannya hasil pelatihan ini dapat diterapkan ke anak-anak usia dini di lingkungan masing-masing.” ■ Cecep