SDN 1 Jatimulya Cidahu Sekolah Pinggiran Sarat Prestasi

0
1866

Kuningan, Info Pendidikan
Pada umumnya, sekolah-sekolah yang berprestasi adalah sekolah besar dan yang berlokasi di tengah-tengah kota. Pencapaian prestasi ini biasanya ditunjang ketersediaan fasilitas yang memadai.

Namun, SDN 1 JATIMULYA, yang keberadaannya jauh dari pusat kota ternyata mampu bersaing dengan sekolah-sekolah yang ada di pusat kota dalam hal prestasi. Beragam trophy dari aneka prestasi terpampang dan menghiasi ruang guru sekolah itu. Sekolah yang berada di wilayah pendidikan Cidahu ini kerap meraih prestasi unggul di berbagai bidang lomba di setiap event bergengsi.

Dibawah kepemimpinan Edah Junaedah SPd, prestasi sekolah berhasil menghantarkan dan mengharumkan nama Kecamatan Cidahu dan Kabupaten Kuningan ke tingkat Provinsi Jawa Barat.

Tahun 2018, SDN 1 Jatimulya, menjadi Duta Baca dan berprestasi di tingkat Jawa Barat. Agah Sena Ginanjar yang kini duduk di bangku kelas 5 disematkan sebagai Duta Baca Anak Berbakat. Selain Agah, juga Yolandari. Adik ini dinobatkan sebagai Duta Baca Anak Inspiratif terfavorit.

Duta Baca adalah siswa yang senang dengan aktivitas membaca dan dekat dengan kepustakaan. Menjadi Duta Baca merupakan prestasi bergengsi.

Disamping sebagai Duta Baca, ditahun yang sama, SDN 1 Jatimulya juga meraih Juara 1 KMDM tingkat Provinsi, dan belum lama ini kembali meraih Juara 1 Lomba Mewarnai tingkat Kabupaten Kuningan, yang digelar di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kuningan akhir Agustus lalu. Diajang ini SDN I Jatimulya
memboyong 3 Trophy sekaligus. Juara 1 diraih oleh Ni’matul mumtaha, siswi kelas 6, sementara 2 siswi lainnya yaitu Enok Elen dan Khalifah Putri.

Enok meraih Juara Harapan 1, sementara Khalifah Putri berhasil menjadi  Juara Harapan 2.

Pada ajang ini Bupati Kuningan H. Acep Purnama SH MH beserta istri, hadir langsung didampingi  Ketua PGRI Kabupaten Kuningan, H. Pipin M. Aripin, yang memberikan ucapan selamat dan motivasi bagi SDN 1 Jatimulya.

Keberhasilan SDN 1 Jatimulya dalam menyelenggarakan pendidikan tentunya menjadi kebanggaan masyarakat. Tak heran jika sekolah ini dikenal dengan sekolah yang syarat akan prestasi. Kepala sekolah, Edah Junaeda, kepada IP mengatakan, dirinya merasa senang dan bersyukur atas pencapaian ini.

“Semua berkat orang tua, siswa dan guru yang hebat. Sekolah hanya memfasilitasi. Alhamdulillah menghasilkan prestasi yang merupakan anugerah ALLAH SWT,” pungkasnya.■ B@mb