Bekasi, Info Pendidikan
Bina Insani University (BiU) menjalani visitasi secara online oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) pada hari Jumat, 9 Oktober 2020 dalam rangka menetapan status Akreditasi Institusi BiU.
Kegiatan yang berlangsung sejak jam 08.00 pagi sampai dengan 16.00 sore tersebut disupervisi langsung oleh Direktur Dewan Eksekutif BAN PT, Prof. T. Basaruddin dan dinilai oleh para asessor dari BAN PT, Dr. Lukito Edi Nugroho, M.Sc.,Ph.D dan Dr. Pramono, M.S.
Rektor BiU, Dr. Indra Muis, S.S.,M.M, menegaskan bahwa visitasi secara online merupakan hal yang pertama kali dilakukan.
“Pada kondisi normal diluar pandemi Covid-19, visitasi dilakukan secara tatap muka sedangkan pada kondisi pandemi visitasi dilakukan secara online melalui aplikasi video conference,” ungkap Indra Muis.
Menurut Indra, BAN PT melakukan 2 bentuk akreditasi, yaitu Akreditasi Program Studi (APS) dan Akreditasi Perguruan Tinggi (APT). Saat ini BiU memiliki 2 fakultas, yaitu fakultas Informatika dan Fakultas Bisnis dengan 9 program studi (prodi). 3 prodi merupakan prodi baru dengan status akreditasi minimum.
BAN PT memberikan status akreditasi minimum untuk prodi yang baru mendapatkan izin penyelenggaraannya. 6 prodi lain yang sudah ada sebelumnya memiliki APS dengan nilai B dan saat ini BiU berada pada rangking 614 nasional dari sekitar 2.590 perguruan tinggi setingkat Universitas, Institut dan Sekolah Tinggi di Indonesia.
Mengenai hasil yang diperoleh dari visitasi in,i Indra menyampaikan bahwa rangkaian proses telah dilalui sesuai dengan persyaratan dari BAN PT dan data dukung telah dipenuhi dengan baik, saat ini Bina Insani University sedang menunggu hasil dari BAN PT dan berharap semoga hasil yang diperoleh sesuai dengan harapan.
“Alhamdulillah, pelaksanaan visitasi online berjalan dengan lancar dan semoga BiU mendapat nilai terbaik,” jelas Indra.■ RIS