SMAN 4 Bekasi Mendapatkan Edukasi Penanganan Kebakaran

0
1314

Bekasi, Info Pendidikan
Para guru dan siswa di SMAN 4 Kota Bekasi mendapat edukasi penanganan dan antisipasi penanggulangan kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Kamis, (04/02 2021) dilingkungan sekolahnya.

Edukasi dan pelatihan pencegahan kebakaran tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada para guru dan peserta didik dalam menghadapi bencana kebakaran.

Rusti, Kepala SMAN 4 Bekasi, mengatakan kegiatan edukasi dan pelatihan pencegahan kebakaran yang dilakukan di sekolahnya menjadi sebuah pengetahuan penting bagi para guru dan siswa untuk mengantisipasi kebakaran.

“Dengan sosialisasi dan pelatihan ini, kami di SMAN 4 Bekasi dapat mengetahui sekaligus menambah pengetahuan tentang bagaimana penanganan kebakaran,”ujar Rusti.

Ia pun berterima kasih kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi yang telah memberikan edukasi dan pelatihan penanganan kebakaran kepada guru dan siswa di sekolahnya.

“Terima kasih kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi yang telah memberikan edukasi dan pelatihan tentang penanganan kebakaran ini,” ungkapnya.

Sementara Trisnani, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kehumasan menjelaskan kegiatan tersebut diikuti oleh para guru dan siswa-siswi dari perwakilan setiap ekskul.

“Edukasi dan pelatihan ini di ikuti 3 orang siswa dari masing-masing ekskul dimana ada 11 ekskul, jadi jumlah siswa yang ikut sebanyak 33 siswa,” ungkap Trisnani.

Sambung Trisnani dengan adanya pelatihan pencegahan dan penanggulangan kebakaran ini guru-guru dan siswa di SMAN 4 Bekasi dapat menambah pengetahuan terkait penanganan kebakaran.

” Edukasi penanggulangan kebakaran merupakan salah satu faktor penting yang harus dimiliki para guru dan siswa sebagai antisipasi,” ujar Trisani.■ JOS