SMAN 7 Bekasi Kawal Moto Maju Bersama Hebat Semua

0
1162

Bekasi, Info Pendidikan
Walau masih berstatus Plt (Pelaksana Tugas) Kepala SMAN 7 Bekasi, Asep Jamal telah membawa perubahan signifikan dalam proses kegiatan belajar mengajar di SMAN 7 Bekasi.

Sejak tahun ajaran baru, Juli 2021, beberapa program secara konsisten dilaksanakan, diantaranya peningkatan iman dan taqwa. Selama ini telah terlaksana dengan baik kegiatan-kegiatan untuk meningkatkan iman dan taqwa, dan mendapat dukungan dari semua guru dan orang tua, namun di era kepemimpinan Asep Jamal, kegiatan-kegiatan ini semakin diintensifkan.

Setiap hari, dari Senin sampai Jumat, diadakan doa pagi. Mulai pukul 06.30 sampai pukul 07.00. Kemudian, dari pukul 07.00 sampai 07.20, dilanjutkan bimbingan dan wejangan dari Kepala Sekolah, Wali Kelas dan Guru BP secara bergantian sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Karena masih PTM (pembelajaran tatap muka) terbatas, maka untuk kegiatan doa pagi, hari Senin-Selasa untuk kelas X, Rabu-Kamis untuk kelas XI dan Jumat-Sabtu untuk kelas XII. Khusus hari Sabtu, ada materi pengenalan dunia kampus yang berkelanjutan yang digelar secara virtual. Kegiatan ini mengundang alumni-alumni SMAN 7, baik yang masih kuliah di Perguruan Tinggi Negeri, maupun yang sudah bekerja, baik di instansi swasta maupun yang bekerja di instansi pemerintah.

Selain itu, Asep Jamal juga menginisiasi penerbitan buletin SMAN 7 Bekasi. Buletin ini diterbitkan sejak Juli 2021 lalu. Dan sudah terbit sebanyak 2 kali. Buletin ini kemudian dibagikan kepada siswa dan orang tua siswa, sebagai jurnal kegiatan sekolah, pada saat pembagian rapor. Edisi terakhir, dibagikan ke orang tua pada saat Rapor PTS pada 23 Oktober 2021.

Dalam program peningkatan sumberdaya guru, Kepala Sekolah memotivasi dengan mengajak semua guru mengikuti webinar penguasaan digital, sehingga guru menjadi semakin mampu membuat video pembelajaran, dengan link youtube masing-masing MGMP yang sudah diberikan kepada orang tua dan siswa lewat majalah sekolah.

Selain itu, kegiatan MGMP juga dilaksanakan secara berkelanjutan. MGMP sekolah dihidupkan kembali, dengan saling berbagi ilmu dan penguasaan teknologi digital. Tiap MGMP  bertemu dan berdiskusi 2 kali sebulan.

“Kita punya moto baru, “Beribadah Maksimal, Belajar dan Bekerja Maksimal. Berbuat Baik Maksimal. Untuk tujuan Maju Bersama Hebat Semua. Selain itu doa pagi Rohis (rohani Islam) dan Rohkris (rohani Kristen) berjalan dengan baik. Kepala Sekolah, beserta Pak Acep (calon kepala sekolah—red) masuk ke link Rohkris dan Rohis yang PJJ untuk memberi motivasi, juga kepada siswa yang melaksanakan PTM di hari lainnya untuk memberi motivasi,” ujar Togina Samosir, guru sekaligus staf Humas SMAN 7 Bekasi kepada IP, Senin (15/11).■ (Red).