Keren, Gambar Siswi SD Ananda Kota Bekasi Bersanding Dalam Ajang Hari Menggambar Nasional

0
705

Bekasi, Info Pendidikan
Dua gambar hasil karya siswi kelas 5 SD Ananda Kota Bekasi atas nama Bintang Ameysta dan Elby Zavellin Wijaya, bersanding dengan ratusan gambar hasil karya mahasiswa dan seniman lainnya dalam peringatan Hari Menggambar Nasional yang diselenggarakan di Gedung Creative Center Kota Bekasi.

 

Kepala SD Ananda Kota Bekasi, Bayu Artadri menuturkan rasa bangganya terhadap capaian kedua siswinya tersebut dimana hasil karyanya berhasil bersanding dengan karya gambar lainnya.

“Alhamdulillah, karya siswi kami ikut terpilih untuk ditampilkan dalam peringatan tersebut,” ujar Bayu tersenyum, Jumat (19/5/2023).

Kata dia, dengan begitu, hal ini bisa menjadi penyemangat bagi siswa lainnya di SD Ananda Kota Bekasi untuk memunculkan minat dan bakatnya dalam hal menggambar.

“Mudah-mudahan hal ini bisa menjadi pemecut semangat siswa lainnya dan bisa menjadi ajang mencari bibit unggul dalam bidang seni menggambar,” harapnya.

Bayu menekankan, kegiatan ini selain sebagai salah satu hal positif, juga sebagai salah satu kegiatan yang bisa menumbuhkan imajinasi serta kreativitas siswa dalam menuangkan kemampuannya ke dalam sebuah karya seni.

“Hal ini merupakn wadah yang positif bagi siswa dalam menyalurkan minat serta bakatnya dalam sebuah karya seni,” jelasnya.

Sementara itu, Rosalia Manroe, guru kelas 5 SD Ananda Kota Bekasi mengatakan, keberhasilan gambar dua siswinya yang turut serta dipajang tersebut, merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Rumah Seni Budaya Pandawa Bekasi dalam rangka memperingati Hari Menggambar Nasional.

“Kebetulan siswi kami mengangkat tema seni dan budaya nusantara dan kegiatan ini diselenggarakan oleh Rumah Seni Budaya Pandawa Bekasi,” pungkasnya.■ RIS